Usia Dini Jadi Incaran, BNNK Lamsel Gerak Cepat Libatkan Pemda

Usia Dini Jadi Incaran, BNNK Lamsel Gerak Cepat Libatkan Pemda
Ket Gambar : "Kepala BNNK Lampung Selatan, AKBP Rahmad Hidayat, S.E., M.M., bersama peserta rapat koordinasi lintas sektor menunjukkan komitmen bersama dalam pencegahan penyalahgunaan narkotika, Kamis (15/5/2025). Dok: Ist

Clickinfo.co.id -- Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) menggelar rapat koordinasi (rakor) lintas sektor untuk membahas pelaksanaan pelatihan teknis pendidik sebaya anti narkotika. 

Kegiatan yang berlangsung di ruang rapat kantor BNNK Lamsel pada Kamis, 15 Mei 2025 ini dibuka langsung oleh Kepala BNNK Lamsel, AKBP. Rahmad Hidayat, S.E, M.M.

Rakor ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai dinas dan badan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, serta perwakilan sekolah dari calon Desa Bersih Narkoba (Bersinar) tahun 2025, yaitu Desa Titiwangi, Kecamatan Candipuro. 

Para peserta aktif memberikan masukan dan menyatakan komitmen dukungan terhadap pelaksanaan program Remaja Teman Sebaya Anti Narkotika.

Dalam sambutannya, Kepala BNNK Lamsel, AKBP. Rahmad Hidayat, S.E, M.M., menekankan urgensi kolaborasi antar berbagai sektor, termasuk dinas pendidikan, kesehatan, organisasi kepemudaan, dan lembaga masyarakat. 

Sinergi ini dinilai krusial dalam menciptakan lingkungan yang bebas dari penyalahgunaan narkoba. Ia juga menyoroti peran penting pendidik sebaya sebagai agen perubahan di lingkungan sekolah dan masyarakat.

"Mereka adalah garda terdepan dalam menyampaikan pesan anti narkoba secara efektif dan tepat sasaran," tegas AKBP. Rahmad Hidayat.

Lebih lanjut, Kepala BNNK Lamsel menjelaskan bahwa rakor ini bertujuan untuk menyamakan persepsi, memperkuat sinergi antar sektor, serta membangun komitmen bersama dalam mendukung program pelatihan teknis pendidik sebaya anti narkotika.

"Program ini merupakan langkah strategis dalam upaya pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan narkoba, terutama di kalangan generasi muda," ungkapnya.

Melalui rakor ini, diharapkan pelatihan pendidik sebaya dapat berjalan lebih terarah, efektif, dan memberikan dampak nyata dalam membangun ketahanan diri generasi muda terhadap ancaman narkotika. AKBP. 

Rahmad Hidayat mengingatkan bahwa peredaran gelap dan penyalahgunaan narkotika saat ini telah menjadi ancaman serius bagi seluruh aspek kehidupan masyarakat, termasuk generasi muda.

"Peredaran dan penyalahgunaan narkotika telah merasuki seluruh elemen masyarakat, khususnya generasi muda atau remaja, bahkan usia dini pun rentan," imbuh AKBP Rahmad Hidayat.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala BNNK Lamsel menyerukan persatuan dan sinergi dari seluruh elemen masyarakat, mulai dari kepala daerah, Forkompinda, DPRD, stakeholder, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, hingga masyarakat umum, untuk bersama-sama mencegah dan memerangi narkoba.

"Mari bersama-sama selamatkan generasi muda Indonesia Emas 2045. Kita deklarasikan Lampung Selatan Bersinar (Bersih Narkoba) dan bebas dari peredaran gelap narkoba," pungkas Kepala BNNK Lampung Selatan.

Related Posts

Comments (0)

There are no comments yet

Leave a Comment